Alkohol memang memberikan efek buruk bagi kesehatan fisik dan mental,
namun itu jika dikonsumsi secara berlebihan. Banyak penelitian justru
membuktikan, alkohol akan memberikan manfaat baik bagi tubuh jika
dikonsumsi dalam jumlah sedang. Semua jenis alkohol, entah itu bir, wine, atau liquor,
akan meningkatkan kadar kolesterol baik kita, demikian menurut Lisa
Young, profesor bidang nutrisi di New York University, dan penulis buku The Portion Teller Plan.
"Itu
benar-benar manfaat besar untuk orang-orang yang memiliki masalah
kolesterol karena sulit meningkatkan kolesterol baik Anda," ujarnya.
Sisi
buruknya, alkohol juga akan meningkatkan risiko beberapa jenis kanker,
seperti kanker payudara dan kanker hati. Dalam sebuah studi baru
diungkapkan, perempuan yang rata-rata minum satu atau dua sajian alkohol
setiap hari akan meningkatkan risiko kanker payudara hingga 10 persen.
Sedangkan mereka yang minum tiga sajian dalam semalam akan menaikkan
risikonya hingga 30 persen. Konsumsi alkohol yang berlebihan juga bisa
meningkatkan risiko penyakit lain, seperti penyakit jantung, sirosis
hati (pengerasan hati), kerusakan otot jantung, dan stroke.
Jika
Anda hamil, sebaiknya hentikan dulu konsumsi alkohol karena dapat
menyebabkan keguguran atau sindrom alkohol janin pada bayi yang masih
ada di dalam kandungan. Sindrom ini dapat merusak pertumbuhan dan
perkembangan sistem sarafnya.
Nah, bagaimana dengan bir?
Minuman ini ternyata bukan sekadar minuman "pergaulan". Sebuah artikel di jurnal medis The Lancet menyebutkan,
konsumsi bir sebenarnya dapat melindungi tubuh dari penyakit jantung.
Minuman ini mengandung vitamin B6, yang mencegah pertumbuhan homocysteine, senyawa kimia yang dikaitkan dengan penyakit jantung.
Rata-rata satu sajian bir (sekitar 355 ml untuk bir kalengan) memberikan perlindungan antioksidan dalam jumlah yang sama dengan red wine.
Mengonsumsi bir dalam jumlah yang sedang dapat menurunkan peluang
penyakit jantung koroner hingga 30-40 persen. Dari segi kandungan
kalorinya, ada beberapa variasi. Regular bir kurang lebih mengandung 144 kalori, sedangkan light beer 108 kalori.
Sekali
lagi, jika Anda ingin minum alkohol, kuncinya adalah minum dalam jumlah
yang sedang. "Manfaat itu akan Anda dapatkan jika jumlahnya sedang,
yaitu satu atau dua sajian untuk sehari," papar Young. Jika rata-rata
ukuran bir per sajian adalah 355 ml, satu sajian wine adalah 148 ml, dan alkohol keras 44 ml. "Tetapi Anda tidak bisa merapel jumlah tersebut saat weekend, lho!"
Jangan
lupa, alkohol juga bisa menyebabkan kecanduan. Jadi, Anda harus
memastikan bahwa Anda bisa membatasi asupannya. Jika Anda mudah
terpengaruh teman, atau punya riwayat keluarga yang mengalami kecanduan
alkohol, sebaiknya jauhkan diri dari minuman ini.
Sumber: Fitness
Artikel Lainnya
- Tips Mengatasi Ejakulasi Dini Yang Terbukti Berhasil
- Vitamin Dan Nutrisi Yang Bagus Untuk Ibu Hamil
- Jenis Jenis Makanan Yang Menyebabkan Kegemukan
- Cara Agar Tidak Hamil Setelah Berhubungan Intim
- Berbagai Manfaat Wortel Untuk Wajah, Kulit & Tubuh
- Bahaya Operasi Plastik Bagi Kesehatan Dan Kecantikan
- Tips Agar Wajah Terlihat Segar 100% Ampuh
- Cara Mudah Melentikkan Bulu Mata Secara Cepat
- Hal-hal Yang Dapat Menyebabkan Bibir Menjadi Hitam
- Tips Cara Mengatasi Hidung Berminyak 100% Ampuh
- Macam Makanan Yang Menyebabkan Tingginya Kadar Asam Urat
- 4 Alasan Pentingnya Kita Harus Sarapan Pagi
- Tips Menghilangkan Amandel Tanpa Operasi - Ampuh
- Jawaban Lebih Sehat Susu Kambing Atau Susu Sapi
- Tips Cara Menghilangkan Bekas Luka Secara Cepat